Skip to content
Lembaga Pendidikan Islam
KB-TKIT NUR HIKMAH
Lembaga Pendidikan Islam
SDIT NUR HIKMAH
Lembaga Pendidikan Islam
SMAIT NUR HIKMAH
Lembaga Pendidikan Islam
SMPIT NUR HIKMAH
Ilmu Itu lebih baik dari kekayaan, karena kekayaan itu harus dijaga, sedangkan ilmu itu menjaga kamu.

(Ali Bin Abi Thalib).

Barang siapa belum pernah merasakan pahitnya mencari ilmu walau sesaat.
Ia akan menelan hinanya kebodohan sepanjang hidupnya.

(Imam Syafi’i).

Suatu pengetahuan (ilmu) jika tidak manfaat untukmu, maka tidak akan membahayakanmu.

(Umar Bin Khathab).

“Tanpa pengetahuan, tindakan tidak berguna dan pengetahuan tanpa tindakan adalah sia – sia”.

(Abu Bakar As Shiddiq RA).

SMPIT Nur Hikmah, kelas 8 Takhossus, bedah buku, angkat tema LGBT ( lo Gue Butuh Tau )

By | Published | No Comments

Rabu, 2 Maret 2023, Seperti biasa di Kamis pagi SMPIT Nur Hikmah mengadakan budaya pagi, Biasanya dalam pelaksanaan budaya pagi di hari Kamis silih berganti antara pendampingan pengasuhan wali kelas dan juga bedah buku, Nah di tanggal 2 maret ini sesinya adalah adalah buku, salah satu kelas yang menarik dalam pembedahan buku ini adalah kelas 8 takhassus yaitu kelas yang memang berorientasi khusus untuk percepatan penghafalan Quran sampai pada target Insya Allah 15 Juz dalam masa 3 tahun sekolah

Bumi sedang membedah Buku dari karya kak Sinyo Egie

Kelas tersebut sedang membedah sebuah buku yang berjudul LGBT ( Lo gue, Butuh tau ) sebuah karya yang sangat mencerahkan dari Kak Sinyo Egi, buku ini dibedah oleh bumi salah satu pelajar Ikhwan dari kelas takhossus yaitu, Jiwa Bumi Muhammad, Bumi mencoba membantu kita semua dan para teman-temannya bahwa sejatinya orientasi manusia itu menyukai lawan jenis adalah Fitrah, tapi di hari-hari ini kita menemukan banyak sekali orang-orang yang memiliki orientasi yang berbeda, mereka adalah menyukai sesama jenis atau menyukai dua jenis, tutur bumi dalam membuka sesi bedah buku ini

Buku LGBT yang disampaikan Bumi adalah agar pelajar dapat bisa memilih pergaulan yang baik

Penyebab-penyebab hal ini, Bumi menjelaskan dalam buku Kasino Egi tersebut adalah pertama tentang masalah keluarga : kurangnya perhatian orang tua terhadap anak-anak, yang kedua : minimnya keteladanan, tutur Bumi, selanjutnya adalah salah pergaulan yang selalu tidak dikontrol oleh orang tua dan juga orang tua yang protektif, jelas Bumi . Pada buku tersebut Bumi juga menjelaskan, jadi dalam hal ini solusi-solusi yang perlu dilakukan adalah mencari tuntunan yang baik bagi pelajar, mencari lingkungan yang baik juga dan orang tua sudah semestinya membantu para anak-anaknya untuk mempertegas identitas diri anaknya. Masyaa Allah, luar biasa sekali.

Apresiasi dari Ustadz Arifin selaku walikelas kepada pembedah buku

Setelah membedah buku LGBT ini, bumi langsung mendapatkan reward dari wali kelasnya yaitu Ustad Ahmad Arifin, S.Ag. beliau menuturkan, Alhamdulillah paparan Bumi tadi, kita tidak sedang melihat tentang kepercayaan diri siswa dalam bicara didepan umum saja, tapi juga mendapatkan informasi yang penting tentang pendidikan pergaulan, jazakallah Bumi, tutur Ustadz Arifin Akrab.