Skip to content
Ilmu Itu lebih baik dari kekayaan, karena kekayaan itu harus dijaga, sedangkan ilmu itu menjaga kamu.

(Ali Bin Abi Thalib).

Barang siapa belum pernah merasakan pahitnya mencari ilmu walau sesaat.
Ia akan menelan hinanya kebodohan sepanjang hidupnya.

(Imam Syafi’i).

Suatu pengetahuan (ilmu) jika tidak manfaat untukmu, maka tidak akan membahayakanmu.

(Umar Bin Khathab).

“Tanpa pengetahuan, tindakan tidak berguna dan pengetahuan tanpa tindakan adalah sia – sia”.

(Abu Bakar As Shiddiq RA).

Gembira di Jam Olahraga

By | Published | No Comments

21 Januari 2020, dengan cuaca sedikit mendung tak menyurutkan langkah anak – anak kelas 6 Khalid bin Walid untuk melakukan praktek olahraga Volly, setelah Minggu lalu dalam ruang kelas mempelajarinya secara teori bersama ustadz Prasetyo selaku guru olahraga.

Anak – anak melangkah riang dari lantai 3 sekolah, beberapa siswa terlihat agak sedikit menggesa melangkah agar sampai duluan dilapangan. Agar dapat urutan pertama dalam praktek nanti.

Mula – mula ustadz Pras mengajarkan mencontohkan tekhnik servis dasar, setelah itu siswa dibagi menjadi 4 kelompok dengan berpasang pasangan membelah lapangan volly menjadi 2 bagian dan melakukan seperti yang di contohkan sang guru.

Beberapa anak saat pertama kali masih belum maksimal melakukan servis sampai pada akhirnya semua terbiasa dan bisa melakukan permainan Volly.

Nur Hikmah selaku lembaga pendidikan, tak hanya konsen pada nilai akademik dan Ruhiyah, tapi juga pada pembentukan jasmani siswa, sebagai pengetahuan bagi kita bersama, acapkali Nur Hikmah mendapat juara 1 ketika ada lomba lomba yang melibatkan fisik, seperti karate tingkat nasional yang baru satu bulan berlangsung dan juga turnamen futsal antar kecamatan.

Barakallah…