Skip to content
Ilmu Itu lebih baik dari kekayaan, karena kekayaan itu harus dijaga, sedangkan ilmu itu menjaga kamu.

(Ali Bin Abi Thalib).

Barang siapa belum pernah merasakan pahitnya mencari ilmu walau sesaat.
Ia akan menelan hinanya kebodohan sepanjang hidupnya.

(Imam Syafi’i).

Suatu pengetahuan (ilmu) jika tidak manfaat untukmu, maka tidak akan membahayakanmu.

(Umar Bin Khathab).

“Tanpa pengetahuan, tindakan tidak berguna dan pengetahuan tanpa tindakan adalah sia – sia”.

(Abu Bakar As Shiddiq RA).

Afifah Ketua OSIS IV SMPIT Nur Hikmah

By | Published | No Comments

Bunda, sebaiknya jangan pilih aku ya. Begitu kata Afifah ketika hari pemilihan ketua OSIS Nur Hikmah IV yang dilakukan hari Selasa 15 Oktober 2019 oleh SMPIT Nur Hikmah.

Ya, Selasa adalah moment SMPIT Nur Hikmah akan kembali memilih pemimpin OSIS periode IV, setelah masa periode sebelumnya berakhir. Adapun pasangan calon yang terpilih setelah mengingikuti berbagai seleksi adalah Paslon 1, Oca dan Zahra, Paslon 2 Shibran dan Nazwa
Paslon 3, Afifah dan Mahda.

Gagasan mereka di uji dalam lingkaran teman – teman, orangtua, Dewan guru dan juga para tamu dalam durasi waktu 3 jam.

Ustadz Fanani selaku Pembina OSIS mengatakan kepada admin, bahwa kesiapan anak – anak sudah sangat bagus karena setiap pasangan didampingi oleh satu orang guru ahli. Makanya kita berani menampilkan anak anak debat publik, dan perlu di ingat juga bahwa kegiatan debat publik ini adalah sentuhan murni dari OSIS sebelumnya, mulai dari susunan acara, konsep pertanyaan dan lainnya.

Kegiatan ini mengundang antusias tamu undangan, terlihat dari banyaknya pertanyaan yang disampaikan kepada Paslon oleh bunda Isna selaku ketua komite, bunda Fatir selaku perwakilan kelas, juga pertanyaan disampaikan oleh Direktur LPI Nur Hikmah Ustadzah Ayu serta kepala bagian Ustadz Fattah dan juga para siswa.

Dalam gagasan yang disampaikan didepan publik, terlihat sekali anak anak SMPIT Nur Hikmah cukup terstruktur ketika berfikir, kuat menata konsep dan kreatif dalam program, semisal Afifah mengatakan dalam debat, kalau memang takdir membuat kami terpilih, maka program kami utama adalah Monas ( Math, Non Academic and Science ) dimana semua kopetensi siswa akan terakomodir disini termasuk juga seni, luar biasa…

Bunda Isna selaku ketua komite dalam sela kesibukannya menyampaikan kepada admin bahwa kanvas yang dilukiskan Nur Hikmah pada dunia pendidikan anak kami sangat berwarna, baik akhlak, kemandirian, Alquran dan pun prestasi. Dan itu yang membuat kami akan terus menjadi bagian utama dalam sinergi positif disekolah.

Nah, siapa akhirnya yang menjadi pemenang dalam periode sekarang.

Paslon 3 ( Afifah dan Mahda ) menjadi Ketua OSIS dan wakil ketua OSIS terpilih periode IV. Dengan perolehan suara unggul yaitu

Paslon 1 : 38
Paslon 2 : 104
Paslon 3 : 122

Demikianlah SMPIT Nur Hikmah, menumbuhkan generasi emas disetiap ruang kelas, dengan sentuhan Qur’ani, akademik dan juga teladan Akhlak. Ayo rencanakan masa depan selanjutnya di sini,…